Ditinggal Zidane, Real Madrid akan dihadapkan pada misi berat selama musim panas ini selain tentunya mencari pemain top incarannya. Madrid harus mencari pelatih yang tak cuma bisa memaksimalkan potensi pemain, tapi juga meredam ego para pemain bintang.
Tentu saja bukan pekerjaan mudah mengingat Madrid kemungkinan harus menebus Pochettino dengan harga mahal karena kontraknya baru saja diperpanjang. Selain itu, Pochettino rupanya masih nyaman menangani Spurs.
"Saya sangat bahagia di Tottenham. Tentu saja tidak etis jika saya memaksa pindah kepada Chairman Klub Daniel Levy. Saya baru saja memperpanjang kontrak dan saya bahagia," ujar Pochettino seperti dikutip FourFourTwo.
Pelatih akademi Newell's Old Boys Jorge Griffa pernah bilang kepada saya untuk menikmati ke manapun sepakbola membawamu, bahwa saya pun tidak ingin mengubah takdir."
"Tidak, itu tidak benar. Baik secara verbal maupun tertulis," tutup Pochettino seraya membantah kabar bahwa ada klausul dalam kontraknya jika Spurs bisa mengizinkan Madrid mendekatinya.
0 comments :
Posting Komentar